Siap Menuju RW Mandiri, Daihatsu Latih Ibu-Ibu PKK

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) semakin gencar menyiapkan 3 RW Binaannya menuju RW Mandiri. Hari ini, Rabu, 6 Februari 2013, ADM mengadakan pelatihan bagi Kader PKK di 2 RW Binaannya. Bertempat di ADM Technical Training Center, Jl. Gaya Motor Barat no. 2 Sunter – Jakarta Utara, sebanyak 100 ibu-ibu PKK menghadiri pelatihan kader ini. Peserta berasal dari RW 08 Kelurahan Sungai Bambu dan RW 02 Kelurahan Papanggo – Kecamatan Tanjung Priok, yang terletak persis bersebelahan dengan pabrik ADM. Kader PKK dipilih menjadi target karena mereka diharapkan nantinya dapat menjadi agent yang dapat membawa RW menjadi mandiri.

 

RW Mandiri merupakan salah satu program CSR unggulan ADM sejak tahun 2011. Namun pada waktu itu hanya 1 RW yang menjadi fokus ADM yaitu RW 04 Kelurahan Sungai Bambu. Sejak tahun 2012, program RW Mandiri terus berkembang. Sekarang sudah ada 3 RW Binaan Daihatsu yang nantinya diharapkan menjadi mandiri. Ketiga RW tersebut adalah RW 04 Kel. Sungai Bambu, RW 08 Kel.Sungai Bambu dan RW 02 Kel. Papanggo. Untuk menuju mandiri, salah satu peran penting dipegang oleh PKK, karena lewat ibu-ibu kader inilah program-program dapat berjalan.
 
Dalam pelatihan kader PKK ini, turut hadir Ibu Walikota Jakarta Utara, Nanik Bambang Sugiyono yang juga berperan sebagai ketua penggerak tim PKK Jakut, Ibu Ireni (Kepala Pemberdayaan Masyarakat & Perempuan Kota Jakut), dan Hj. Emalawati Supriyono (Ketua Penggerak PKK Kec. Tanjung Priok). Sedangkan sebagai pembicara, ADM mengundang Dewi Setyowati, S.H, MSi dari PKK Jakarta Utara. Materi yang disampaikan adalah motivasi para Kader PKK untuk aktif melakukan program-program yang mendukung kesejahteraan masyarakat di RW masing-masing. Kader PKK juga dihimbau untuk selalu tertib administrasi dalam semua kegiatan yang dilakukan karena itu juga merupakan faktor penentu kesuksesan sebuah program.
 
Selain materi dari PKK Jakut, para kader juga akan dibekali materi 'Gugus Kendali Mutu' atau biasa disebut QCC (Quality Control Circle) dari ADM. Materi berisi metode bagaimana menganalisis akar masalah, mencari penyebabnya dan menemukan solusi. Materi semacam ini diberikan supaya para kader menjadi jeli dalam menghadapi kendala-kendala yang mungkin muncul dalam lingkungan bermasyarakat sehari-hari. Penyampaian materi QCC akan diberikan secara berkala kepada seluruh kader PKK sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.
 
“Kami mengharapkan ibu-ibu PKK semakin termotivasi dengan adanya pelatihan-pelatihan seperti ini, supaya RW kita semakin maju dan mandiri”, himbau Asjoni dalam sambutannya. Tak hanya Asjoni, Nanik juga menjelaskan bahwa PKK harus senantiasa aktif, utamanya dalam 10 program PKK yang sudah dicanangkan. “Hal-hal yang paling mendasar seperti kebersihan lingkungan, kesehatan ibu dan anak, tata laksana rumah tangga sudah harus dilakukan sebagai kebiasaan kita sehari-hari”, ungkap Nanik menutup sambutan.

JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :



Dikirim oleh Unknown pada 08.56. dan Dikategorikan pada , . Kamu dapat meninggalkan komentar atau pesan terkait berita / artikel diatas

0 komentar untuk Siap Menuju RW Mandiri, Daihatsu Latih Ibu-Ibu PKK

Tinggalkan Komentar

SEPUTAR RW 02

Pulau Seribu
ambulance
KELURAHAN PAPANGGO

Jokowi Sidak ke Kelurahan Papanggo, Lalu…

  Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo melakukan inspeksi mendadak di kantor Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (2...

27 Dec 2013 / 0 Comments / Read More
100 Oven Kue Gratis Dibagikan kepada Warga PapanggoKJK-PEMK Papanggo Bantu Modal Pengusaha MikroKetua RT Harus Mampu Mengayomi Warganya
ROHANI

Santunan Anak Yatim dan Kaum Dhuafa Lingkungan RW. 02 Papanggo

Santunan Anak Yatim dan Kaum Dhu'afa di Lingkungan RW. 02 Papanggo oleh Majelis Taklim Raudatul Ulum Kel. Papanggo, Tanjung Priok - Jakarta...

23 Jun 2015 / 0 Comments / Read More
Majelis Ta'lim RAUDHATUL ULUM PapanggoGroup Qosidah RW 02 PapanggoSHODAQOH, HIDUP LEBIH MUDAH MURAH BERLIMPAH BERKAH
KOMPAG

RW. 02 Papanggo Luncurkan Website dan Media Sosial

Untuk memberikan kemudahan serta mempersembahkan pelayanan terbaik bagi warganya, Sekretariat RW. 02 Kel. Papanggo mem...

23 Jun 2015 / 1 Comments / Read More
Warga RW. 02 Papanggo Bentuk KOMPAGKang Lintas - PapanggoPertemuan Anggota KOMPAG RW. 02
MADING WARGA

Rental Mobil Ambulance dan Mobil Jenazah Murah Meriah

Rental Mobil Ambulance Dapat Menghubungi :   0813-8281-3184, 0896-5910-7132 ...

16 Aug 2016 / 0 Comments / Read More

Harga Sewa / Rental Mobil Ambulance dan Mobil Jenazah

Penyewa Mobil Ambulance Dapat Menghubungi :   0813-8281-3184, 0896-5910-7132 TABEL HARGA SEWA / OPERASION...

23 Jun 2015 / 0 Comments / Read More

Prosedur Operasional Standar Pengelolaan Mobil Ambulance dan Mobil Jenazah

 A.     Prosedur Prosedur Operasi Standar atau POS (bahasa inggris: Standar Operating Procedur atau SOP) adala...

23 Jun 2015 / 0 Comments / Read More

RW. 02 Papanggo Luncurkan Website dan Media Sosial

Untuk memberikan kemudahan serta mempersembahkan pelayanan terbaik bagi warganya, Sekretariat RW. 02 Kel. Papanggo mem...

23 Jun 2015 / 1 Comments / Read More
AMBULANCE RW. 02

Rental Mobil Ambulance dan Mobil Jenazah Murah Meriah

Rental Mobil Ambulance Dapat Menghubungi :   0813-8281-3184, 0896-5910-7132 ...

16 Aug 2016 / 0 Comments / Read More

Harga Sewa / Rental Mobil Ambulance dan Mobil Jenazah

Penyewa Mobil Ambulance Dapat Menghubungi :   0813-8281-3184, 0896-5910-7132 TABEL HARGA SEWA / OPERASION...

23 Jun 2015 / 0 Comments / Read More
AMBULANCE
PKK

Siap Menuju RW Mandiri, Daihatsu Latih Ibu-Ibu PKK

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) semakin gencar menyiapkan 3 RW Binaannya menuju RW Mandiri. Hari ini, Rabu, 6 Februari 2013, ADM mengadakan...

01 Jan 2014 / 0 Comments / Read More

ADM Latih 100 Kader PKK

SEBANYAK 100 ibu-ibu PKK dari RW 08 Kelurahan Sungai Bambu dan RW 02 Kelurahan Papanggo, Koja, Jakarta Utara da...

27 Dec 2013 / 0 Comments / Read More
POSYANDU

Pengertian Tentang POSYANDU

POSYANDU Adalah suatu forum komunikasi, alih tehnologi dan pelayanan kesehatan masyarakat yang mempunyai nilai strategis untuk pengembanga...

01 Jan 2014 / 0 Comments / Read More

STRUKTUR POSYANDU RW 02 PAPANGGO

STRUKTUR POSYANDU DI WILAYAH RW 02                   ...

01 Jan 2014 / 0 Comments / Read More
KARANG TARUNA

ADM Berpartisipasi Mencetak Generasi Muda Mandiri

KARANG Taruna (Katar) di RW 04 dan 08 Sungai Bambu, dan Katar RW 02 Papanggo mendapat training Personality Devel...

27 Dec 2013 / 0 Comments / Read More

Daihatsu Bantu Persiapan UN Siswa SD di RW. 02 Papanggo

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) terus berbuat untuk peningkatan kualitas pendidikan. Terbaru, ADM membantu melaksanakan Kegiatan Belajar Meng...

23 Mar 2013 / 0 Comments / Read More
JUMANTIK

Pengertian Tentang Jumantik

Jumantik yaitu singkatan dari Juru Pemantau Jentik adalah petugas khusus yang berasal dari lingkungan sekitar yang secara sukarela mau bert...

03 Apr 2011 / 0 Comments / Read More

PETUGAS JUMANTIK RW 02 KEL. PAPANGGO

                        ...

01 Apr 2011 / 0 Comments / Read More

2010 Kang Lintas. All Rights Reserved. - Designed by Lintas Daerah